Bandung, Ansor Jabar Online
Peringatan Harlah ke-79 Muslimat NU Jawa Barat yang digelar di halaman Gedung BLKK Muslimat NU Jabar, Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Rabu (30/4/2025), menjadi ajang unjuk prestasi YPM NU dari berbagai daerah. Dalam kesempatan tersebut, YPM NU Kabupaten Cianjur berhasil menyabet juara pertama dalam lomba kegiatan anak yang digelar sebagai bagian dari rangkaian acara.
Ketua YPM NU Jawa Barat, Hj. Yayah Rokhayati, menjelaskan bahwa lomba ini menilai kreativitas dan kualitas kegiatan pembelajaran anak usia dini dari video yang dikirim oleh masing-masing peserta.
“Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk komitmen Muslimat NU dalam mendidik generasi sejak dini melalui pendekatan yang menyenangkan dan mendidik,” ujarnya.
YPM NU Kabupaten Cianjur tampil unggul dengan berbagai aktivitas edukatif yang melibatkan anak dan orang tua, baik di lingkungan sekolah maupun di rumah. Ketua YPM NU Cianjur, Ustadzah Siti Novi Nafisah, mengapresiasi semangat seluruh pengurus dan pengawas yang telah bekerja keras.
“Prestasi ini adalah hasil sinergi semua pihak di YPM NU Cianjur yang terus berkomitmen membentuk karakter anak-anak sejak usia dini,” ungkapnya.
Dalam videonya, YPM NU Cianjur menampilkan kegiatan seperti hafalan doa, praktik ibadah, pembiasaan perilaku baik, dan kerja sama orang tua dalam membentuk 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang selaras dengan nilai-nilai keislaman dan Aswaja.
Daftar Pemenang Lomba:
Juara 1: Kabupaten Cianjur
Juara 2: Kota Tasikmalaya
Juara 3: Kabupaten Sumedang
Harapan 1: Kabupaten Karawang
Harapan 2: Kabupaten Indramayu
Harapan 3: Kota Bandung
Kegiatan Harlah ke-79 ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga momentum meneguhkan peran strategis Muslimat NU dalam bidang pendidikan dan pembinaan generasi masa depan.
Editor : Ilham Abdul Jabar



























