Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Barat, S. Fahmi bersama ratusan Ansor dan Banser mendatangi Mapolres Karawang. Minggu, (11/8/2024).
Kedatangan Ketua Ansor untuk meminta klarifikasi dan perkembangan terkait laporan tindak pidana penganiayaan yang menimpa Anggota Banser dan Kiayi NU.
“Kita datang ke Mapolres untuk meminta kejelasan dan perkembangan penangana kejadian yang menimpa sahabat kami dan Kiai kami,” kata Fahmi.
Fahmi ingin memastikan Mapolres bekerja profesional dalam melakukan penangan kasus tersebut.
“Kami juga ingin Polisi bertindak cepat menangkap pelaku. Ini sesuai dengan permintaan kami agar 1×24 jam pelaku sudah bisa ditangkap” ujarnya.
Fahmi beserta Ketua PC Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Karawang akan mengawal proses sampai selesai.
“Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Barat menetapkan siaga penuh dan akan senantiasa mengawal kasus ini sampai tuntas,” kata Fahmi.
Selain Fahmi, hadir juga Ketua Pimpinan Cabang Ansor Kabupaten Bekasi, Ketua PC Ansor Kabupaten Subang, Ketua PC Ansor Kota Bekasi dan Ketua PC Ansor Kabupaten Purwakarta.
Idham




























