PK KNPI Bersama Pemerintah Kecamatan Cihaurbeuti Ciamis Gelar acara C.I.E

53

Ciamis, Ansor Jabar Online
C.I.E (Ciamis Intelectual Education) bekerja sama dengan KNPI Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis menyelenggarakan kajian diskusi santai bertemakan “Menakar Dana Desa dan BUMDES.”Jumat (17/01/2025) malam.

Kegiatan ini terselenggara di Pendopo Pondok Pesantren Al Hidayah Haurkuning Desa Pamokolan Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis. Kegiatan ini pun terbuka untuk umum, sehingga menarik 120 orang peserta dari berbagai elemen, ada tenaga pendidik, aktivis muda, dan perwakilan OKP, mahasiswa serta beberapa masyarakat desa setempat.

Ketua C.I.E Maojan Ali Dzulfakor, S.H mengatakan, penyelenggaraan kajian dan diskusi santai ini dalam rangka refleksi Hari Desa dan diharapkan dapat memberikan pemahaman tentang Dana Desa dan BUMDES yang selama ini dianggap sesuatu yang sangat berpengaruh bagi maju mundurnya sebuah desa.

“Kajian ini diharapkan mampu berkontribusi meningkatkan pemahaman pada generasi muda kita terhadap pentingnya keterbukaan informasi dan pengelolaan dana desa dan BUMDES yang akuntabel.” kata dia.

sejalan dengan Maozan, Irpan, pemantik di acara itu pun menyebutkan, desa harus punya rencana yang jelas.

“Desa seharusnya memiliki rencana yang tepat dan akuntabel untuk pembangunan. Pertemuan ini didapuk guna merangsang berbagai solusi pada berbagai permasalahan yang dihadapi desa. Desa yang awalnya hanya dijadikan sebagai objek diubah menjadi subjek dalam pembangunan termasuk dalam mengelola Dana Desa dan BUMDES dengan baik dan benar.” ujarnya saat memantik acara diskusi.

Adi Haryanto selaku PK KNPI Cihaurbeuti pun turut menanggapi, menurutnya generasi muda terutama para pemuda seharusnya peka dan melek dengan masalah seputar Desa, sebab, katanya, pemuda adalah garda terdepan dalam mengawal dan membangun Desa.

pendapat adi ini pun langsung diamini oleh Ketua KNPI Kabupaten Ciamis, Haris Hendriyana, katanya pemuda harus aktif dan progresif dalam mendukung kemajuan desa, khususnya para kader KNPI.

Kajian ini pun diakhiri dengan diskusi santai dan tanya jawa antara peserta dan narasumber, terlihat antusiasme peserta saat tanya jawab berlangsung, Aceng Lukman salah seorang peserta sekaligus masyarakat desa Pamokolan dan Dias Suherman sebagai salah satu anggota KNPI Cihaurbeuti bertanya dengan santai dan serius saat sesi tanya jawab terkait beberapa masalah dalam pengelolaan Dana Desa dan BUMDES.

Editor : Ilham Abdul Jabar